Semarang Pagi Ini hingga Siang Berawan, Malam Berpotensi Hujan
METROJATENG.COM, SEMARANG – Bagi warga Semarang yang hendak berakhir pekan, cuaca hari ini sangat mendukung. Informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Kelas II Ahmad Yani Semarang menyebut, Semarang hari ini dari pagi hingga siang berawan dan baru berpotensi hujan pada malam hari.
Untuk kondisi umum, pada Sabtu (9/12/2023), mulai pukul 05.30 WIB hingga siang hari, Semarang cerah berawan. Angin dari arah tenggara dengan kecepatan 08 km/jam, suhu udara 26,4 derajat celcius dan kelembapan udara 91 persen.
Perkiraan cuaca untuk Semarang, pagi hingga siang hari berawan cerah, sedangkan mulai sore hingga malam hari berpotensi hujan ringan, terutama untuk Semarang bagian selatan dan timur. Angin dari arah barat dan timur dengan kecepatan 03 – 25 km/jam. Untuk suhu udara berkisar antara 26 – 32 derajat celcius dan kelembapan udara 65 – 90 persen.
Sedangkan untuk Jawa Tengah pada umumnya, pagi ini cerah berawan. Kecuali untuk wilayah pesisir pantura barat seperti Brebes dan Tegal berpotensi hujan ringan yang terjadi sampai dengan sore dan malam hari. Potensi hujan sedang dan lebat dapat disertai kilat atau petir dan angin kencang di wilayah pegunungan, dataran tinggi Jateng bagian timur, sebagian pantura barat sisi selatan dan sekitarnya.
Comments are closed.