Bawa Senjata Tajam, Pemuda asal Karanganyar Diciduk Polresta Surakarta
METROJATENG.COM, SURAKARTA – Polresta Surakarta telah mengamankan seorang pemuda inisial GS (19), warga Karanganyar yang kedapatan sedang membawa senjata tajam (sajam) di Sumber Tapen, Kecamatan Banjarsari, Kota Surakarta.
Kapolresta Surakarta, Kombes.Pol. Iwan Saktiadi SIK.MH.MSi melalui Kasat Reskrim Polresta Surakarta, Kompol Ismanto Yuwono SH membenarkan bahwa pihaknya telah mengamankan seorang pemuda yang sedang nongkrong di Sumber Tapen Banjarsari Kota Surakarta dan membawa senjata tajam berupa pedang.
“Penangkapan GS tersebut berawal Tim Sparta Sat Samapta Polresta Surakarta yang sedang melaksanakan kegiatan patrol. Tim mendapat informasi dari masyarakat melalui Call Center Tim Sparta bahwa adanya sekelompok pemuda yang membawa sajam di Sumber Tapen}, terang Kompol Ismanto, Jumat (17/5/2024).
Mendapatkan informasi tersebut, selanjutnya Tim Sparta menuju lokasi. Tim menjumpai sekelompok pemuda yang sedang nongkrong dan membawa sajam jenis pedang.
“Dilokasi kejadian tim sparta berhasil menyita barang bukti berupa 1 buah pedang dan 4 unit handphone”, ungkapnya.
Tim Sparta membawa pelaku beserta barang bukti ke Mako Polresta Surakarta dan diserahkan ke penyidik sat reskrim untuk di proses sesuai prosedur lebih lanjut.
Comments are closed.