Bupati Rembang Larang Penggunaan HP Saat Rapat, ASN Diminta Lebih Disiplin
METROJATENG.COM, REMBANG – Demi menciptakan suasana rapat yang lebih fokus dan produktif, Bupati Rembang, Harno, resmi melarang penggunaan ponsel selama rapat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Rembang. Kebijakan ini langsung diterapkan dalam pertemuan bersama seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
Langkah ini diambil menyusul kebiasaan sejumlah peserta rapat yang kedapatan asyik bermain ponsel di tengah diskusi serius. Mulai dari menjawab panggilan hingga membalas pesan WhatsApp, semua itu dinilai mengganggu jalannya rapat.
“Yang satu serius menyimak, yang lain malah sibuk angkat telepon. Nanti gantian, begitu terus. Belum lagi kalau sudah asyik chatting,” ujar Harno, dengan nada prihatin usai rapat.
Menurutnya, penggunaan HP saat rapat menjadi penghalang utama terciptanya diskusi yang mendalam dan keputusan yang tepat. Oleh karena itu, ia menekankan pentingnya disiplin sebagai bagian dari etika kerja.
“Mulai sekarang, saya ingin setiap rapat berjalan dengan penuh perhatian. Tidak ada lagi yang sibuk dengan HP. Ini soal kebiasaan baik yang harus kita bangun,” tegas Harno.
Bupati Harno menegaskan bahwa kebijakan ini bukan sekadar larangan, tetapi ajakan untuk membangun budaya kerja yang lebih profesional. Ia berharap para ASN dapat menjadi contoh dalam menunjukkan etika dan kedisiplinan saat menjalankan tugas.
“Ini bukan soal melarang semata, tapi soal membentuk karakter kerja. Kalau kita ingin dihargai publik, mari kita mulai dari hal-hal kecil seperti ini,” pungkasnya.
Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.