Metro Jateng
Berita Jawa Tengah

Lolos Seleksi, Mahasiswa UIN Saizu Jalani KKN Internasional di Thailand

METROJATENG.COM, PURWOKERTO – Mahasiswa Universitas Islam Negeri Profesor Kiai Haji Saifuddin Zuhri (UIN Saizu) Purwokerto, Rahma Aolia Kamal akan menjalani Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Thailand, setelah dinyatakan lolos seleksi. Rahma akan magang di Saengthip Wittaya School, Thailand selama empat bulan.

Kepala Pusat Pengabdian kepada Masyarakat, Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) UIN Saizu Purwokerto, Mawi Khusni Albar mengatakan, Rahma akan menjalani kegiatan magang di Saengthip Wittaya School, Thailand mulai bulan Juli hingga September 2024.

“Rahma terpilih setelah melalui proses seleksi, dari beberapa mahasiswa yang telah mendaftarkan melalui LPPM UIN Saizu Purwokerto”, jelasnya.

Selama empat bulan ke depan, mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Saizu ini akan melaksanakan kegiatan pengabdian, dalam program KKN Internasional di Thailand. Rahma akan mengajar Bahasa Inggris dan mengaji kepada para siswa di Saengthip Wittaya School, Thailand.

“Pelaksanaan program pengabdian ini merupakan implementasi setelah adanya penandatanganan nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) antara UIN Saizu Purwokerto dengan Saengthip Wittaya School Thailand. Saat ini Rahma telah berangkat ke Thailand”, ungkap Mawi.

 

 

Comments are closed.