Metro Jateng
Berita Jawa Tengah

Pilkada Wonogiri Hanya Diramaikan Lima Bacalon

METROJATENG.COM, WONOGIRI – Pilkada Wonogiri 2024 sampai dengan hari ini hanya diramaikan oleh lima bakal calon (bacalon). Yaitu dua bacalon dari PDI Perjuangan dan dua bacalon dari Partai Gerindra dan dua bacalon dari DPC PKB Wonogiri, namun salah satu nama, yaitu Tarso juga mendaftar di Gerindra.

Lima nama bacalon yang meramaikan Pilkada Wonogiri 2024 yaitu dua bakal calon bupati yang mendaftar melalui DPC PDI Perjuangan Wonogiri,  Wuryantoro Edi Herlambang dan Setyo Sukarno. Kemudian satu bacalon bupati yang mendaftar melalui Partai Gerindra dan PKB, yaitu Tarso, satu bakal calon wakil bupati yang mendaftar melalui Gerindra, Siti Hardiyani dan satunya bacalon mendaftar melalui PKB, H Giyatno.

Sementara DPC Partai Demokrat Wonogiri baru mulai membuka pendaftaran dan belum ada bakal calon yang mendaftar.

Ketua Desk Pilkada DPC PKB Wonogiri, Witanto mengatakan, dua pendaftar sudah mengikuti fit and proper test di DPW PKB Jateng kemarin.

“Dua pendaftar yaitu Pak Tarso dan H Giyatno sudah mengikuti pembekalan serta fit and proper test di DPW kemarin”, ucapnya.

Terpisah, Ketua DPC PDI Perjuangan Wonogiri, Joko Sutopo menyatakan  optimismenya, bahwa meskipun yang mendaftar melalui DPC hanya dua orang, namun kemungkinan akan ada yang mendaftar langsung melalui DPD ataupun DPP PDI Perjuangan. Sebab, meskipun pendaftaran di DPC sudah ditutup, namun di tingkat atas masih membuka pendaftaran.

“Kemungkinan besar ada yang mendaftar lagi, namun tidak melalui jalur DPC”, terangnya.

Sementara itu, DPC Partai Gerindra Wonogiri sempat memperpanjang jadwal pendaftaran, namun hingga penutupan, hanya ada dua yang mengembalikan formulir yaitu anggota DPRD Wonogiri, Tarso sebagai bakal calon bupati dan Wakil Ketua DPRD Wonogiri, Siti Hardiyati sebagai bakal calon wakil bupati.

Sedangkan dua lainnya yang sudah mengambil formulir pendaftaran, yaitu Budi Prasetyo dan Fritz Yohanes tidak mengembalikan formulir pendaftaran.

 

 

Comments are closed.