Metro Jateng
Berita Jawa Tengah

Pohon Roboh Menimpa Siswa Saat Upacara, 19 Siswa Dibawa ke UGD

0

METROJATENG.COM, WONOGIRI – Upacara memperingati hari Pramuka di lapangan SMP Negeri 1 Wuryantoro, Wonogiri, Rabu (14/8/2024), mendadak histeris lantaran salah satu pohon peneduh yang ada di tepi lapangan tiba-tiba roboh dan menimpa para riswa yang sedang mengikuti upacara. Atas peristiwa ini, 19 siswa dilarikan ke Unit Gawat Darurat (UGD) Puskesmas rawat inap Wuryantoro.

Mardjono Fadjar, Camat Wuryantoro memaparkan,  pada saat upacara Hari Pramuka akan dimulai, tiba-tiba ada pohon yang tumbang di sebelah barat lapangan dan menimpa siswa siswi yang sedang mengikuti upacara tersebut.

Korban luka-luka sebanyak 19 (sembilan belas) siswa terdiri dari siswa SMK Pancasila 10 wuryantoro enam, siswa, SMK Gajahmungkur Wuryantoro lima, siswa dan SMAN 1 Wuryantoro ada delapan siswa.

Siswa tersebut langsung dievakuasi dan dibawa ke Puskesmas Wuryantoro. Setelah observasi dan pertolongan pertama ada enam siswa yang dirujuk ke RSU SMS Wonogiri,  tiga siswa dari SMK Pancasila 10, dua siswa dari SMK Gajahmungkur dan dua siswa dari SMAN l. Kemudian 13 siswa yang lain dipulangkan ke rumah masing-masing diantarkan petugas, guru dan keluarganya karena tidak mengalami luka yang serius.

Leave A Reply

Your email address will not be published.