Metro Jateng
Berita Jawa Tengah

PAN Berikan Rekomendasi Kepada Sadewo Tanpa Syarat

0

METROJATENG.COM, PURWOKERTO – Bakal Calon Bupati Banyumas dari PDI Perjuangan, Sadewo Tri Lastiono mendapatkan dukungan dari Partai Amanat Nasional (PAN) dengan rekomendasi yang diberikan pada Senin (3/6/2024) sore. Rekomendasi tersebut diberikan tanpa syarat, meskipun PAN sendiri sudah membuka pendaftaran bakal calon bupati dan wakil bupati.

Sadewo menyampaikan ucapan terima kasih kepada DPD II PAN Banyumas serta DPP PAN yang telah memberikan dukungan kepadanya untuk maju dalam Pilkada Banyumas 2024.

“Rekomendasi dari PAN diberikan langsung ke DPC PDI Perjuangan dan diterima oleh Ketua DPC PDI Perjuangan, dr Budhi Setiawan. Saya ucapkan terima kasih kepada teman-teman dari PAN atas dukungannya, semoga ke depan bisa bersinergi dengan baik dalam Pilkada Banyumas 2024”, ucap Sadewo.

Mantan Wakil Bupati Banyumas mengatakan, pada dasarnya semua pihak mempunyai tujuan yang sama, yaitu ingin memajukan Banyumas dan membuat rakyat Banyumas lebih sejahtera.

Komunikasi

Selain dengan PAN, Sadewo mengaku sudah berkomunikasi dengan semua partai politik di Banyumas. Komunikasi dilakukan dari informal sampai dengan formal. Sejauh ini yang masih sebatas komunikasi informal dengan Partai Demokrat.

“Dengan semua partai saya dan DPC PDI Perjuangan sudah berkomunikasi, baik informal maupun formal”, tuturnya.

Meskipun sudah mengantongi rekomendasi dari PAN, namun sampai saat ini rekomendasi dari DPP PDI Perjuangan sendiri belum turun. Meskipun begitu, berbagai lobi-lobi politik terus dilakukan.

“Saya melangkah sesuai dengan arahan dari partai, harus menjalin komunikasi dengan siapa saja, semua atas sepengetahuan partai”, ucap Sadewo.

Rekomendasi dari DPP PAN ini diantarkan langsung oleh jajaran pengurus DPD II PAN Banyumas ke kantor DPC PDI Perjuangan. Rombongan PAN dipimpin langsung Ketua DPD II PAN Banyumas, Saiful Hadi.

Leave A Reply

Your email address will not be published.