Persiapan Hadapi Arus Mudik, Pertamina Tambah Pasokan BBM 7 Kali Lipat
METROJATENG.COM, PURWOKERTO – Menghadapi arus mudik Lebaran 2025 ini, Pertamina Patra Niaga memastikan stok bahan bakar minyak (BBM) di sepanjang jalur mudik aman. Dengan adanya penambahan pasokan hingga 7 kali lipat, dipastikan area Jawa Tengah siap menyambut pemudik yang diperkirakan mencapai hampir 18 juta.
Area Manager Communication Relations and Corporate Social Responsibility (CSR) Regional Jawa Bagian Tengah Pertamina Patra Niaga, Taufiq Kurniawan mengatakan, permintaan BBM pada arus mudik diprediksi meningkat kisaran 19,8 persen. Prediksi tersebut berdasarkan proyeksi, kalkulasi, hingga informasi, dan data yang dihimpun dari sejumlah pemangku kepentingan.
“Konsumsi BBM diperkirakan akan naik 19,8 persen untuk wilayah Banyumas Raya dibandingkan dengan normal,” jelasnya saat di Purwokerto.
Kenaikan terbanyak, diprediksi terjadi pada gasolin atau bensin. Sedangkan permintaan pada gasoil atau solar, justru mengalami penurunan signifikan, yakni sampai 14 persen dibandingkan hari-hari normal.
“Normalnya, ada di 2.000 kilo liter per hari di bulan Februari 2025,” terangnya.
Taufiq memastikan, pihaknya siap memasok kebutuhan BBM pemudik yang melintasi wilayah Jateng dan DIY. Untuk stok BBM di eks-Karisidenan Banyumas sendiri, untuk gasolin mencapai 154.200 kilo liter. Stok ini bisa bertahan untuk tujuh kali lipat konsumsi normal. Sedangkan solar, stoknya ada 43.900 kilo literdan bisa bertahan 10 kali lipat.
Sementara itu, Sales Area Manager Retail Tegal, Mahfud Nadyo mengungkapkan, pihaknya juga telah menyiapkan SPBU kantong untuk mengantisipasi kemacetan di jalur mudik. Ada beberapa truk tangki yang disiapkan di sejumlah titik strategis guna memastikan kebutuhan konsumen terus terpenuhi.
“Kita standby-kan di beberapa titik stategis, titik-titik kemacetan,” ucapnya
Comments are closed.