Metro Jateng
Berita Jawa Tengah

Ketua DPRD Banyumas : Perjuangkan Aspirasi Tidak Mungkin Dilakukan Tanpa Media

METROJATENG.COM, PURWOKERTO – Dalam dunia politik, memperjuangkan aspirasi masyarakat tak bisa dilakukan tanpa dukungan media. Karenanya, sinergitas antara DPRD dan media sangat dibutuhkan, sehingga semua fungsi dewan dapat terlaksana dengan maskimal.

Hal tersebut ditegaskan oleh Ketua DPRD Banyumas, Subagyo S.Pd, M.Si, saat menerima kunjungan pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Banyumas di kantornya, Jumat (14/2/2025).

“Perjuangan aspirasi, tidak mungkin dilakukan tanpa media, jadi seharusnya bukan lagi trias politika, tetapi catur politika,” ungkapnya.

Pada kesempatan tersebut, Ketua DPRD Banyumas juga menyampaikan, bahwa semua hasil kerja dewan harus dikomunikasikan kepada masyarakat, karenanya dibutuhkan media. Hal ini juga penting, untuk memberikan ruang edukasi kepada masyarakat, termasuk memberikan informasi yang tepat dan akurat.

“Semuanya butuh publikasi, agar sampai ke masyarakat dengan benar. Termasuk rangkaian HUT Kabupaten Banyumas yang saat ini sudah berjalan, perlu diinformasikan kepada masyarakat, tentu saja secara profesional,” katanya.

Bangun Kedisiplinan

Wakil rakyat dari PDI Perjuangan ini juga memaparkan tentang proses membangun kedisiplinan di DPRD Banyumas. Melalui Aplikasi DPRD yang diinisiasinya, Subagyo berhasil membangun kedisiplinan di kalangan anggota DPRD Banyumas. Dimana aplikasi tersebut memuat tiga macam disiplin, yaitu kehadiran di rapat yang tepat waktu, kedisiplinan dalam berpakaian dan kedisiplinan dalam berkomunikasi. Aplikasi ini, bahkan dibuat sewaktu ia masih menjadi ketua DPRD sementara.

“Sikap disiplin itu sangat menguntungkan, dan yang terpenting adalah tidak merugikan pihak lain,” ucapnya.

Sementara itu, Ketua PWI Banyumas, Lilik Darmawan menyampaikan, bahwa di era kepengurusan yang baru ini, kerjasama dengan berbagai pihak sangat penting dijalin, termasuk dengan DPRD Banyumas. Selama ini, kerjasama sudah terbangun dan ke depan perlu lebih dimantapkan kembali.

“Teman-teman media sudah dengan mudah bisa mengakses informasi yang mereka butuhkan dari DPRD dan ini merupakan hal positif. Selebihnya, kerjasama dalam bentuk lain, bisa dilakukan untuk lebih menajamkan fungsi masing-masing, DPRD selaku wakil rakyat dan media selaku penyuara rakyat,” kata Lilik.

Comments are closed.