Metro Jateng
Berita Jawa Tengah

Bertabur Beasiswa, TMU Siap Antarkan Mahasiswa Masuk Dunia Kerja

METROJATENG.COM, TEGAL – Baru memasuki tahun ke dua, namun Tegal Muhammadiyah University (TMU) sudah mampu menarik minat calon mahasiswa dari kalangan lulusan SMA maupun para pekerja. Salah satu magnetnya adalah, banyaknya beasiswa yang diberikan mulai dari beasiswa prestasi, beasiswa untuk influencer hingga pengurus OSIS.

Rektor TMU, Profesor Jebul Suroso mengatakan, TMU awalnya merupakan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan ang bergabung dengan Sekolah Tinggi Politeknik, kemudian resmi menjadi TMU pada Tahun 2023. Ada tiga fakultas di TMU yaitu Teknik, Ekonomi dan Kesehatan, serta 10 program studi (prodi).

“Tegal Muhammadiyah University siap untuk memfasilitasi anak-anak untuk belajar dan sampai siap masuk ke dunia kerja. Ada Teknik Informatika dan Desain Grafis, serta ada juga Fakutas Kesehatan dan Ekonomi yang siap mengantarkan anak-anak Tegal dan sekitarnya, maupun dari kota lain, untuk masuk ke dunia kerja,” kata Rektor, Jumat (31/1/2025).

Saat ini, tercatat jumlah mahasiswa TMU sekitar 400-an orang. Dan untuk penerimaan mahasiswa baru sampai dengan bulan Februari 2025 ini, sudah melampaui tahun sebelumnya, pada periode yang sama. Rektor mengatakan, pihaknya mentargetkan tahun ini bisa menerima 500 mahasiswa baru.

Prof Jebul Suroso yang juga merupakan Rektor Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) ini menyatakan, banyak keunggulan yang dimiliki TMU, selain memiliki dua kampus yaitu di Kota Tegal dan di kabupaten, TMU juga sudah bersinergi dengan program pemerintah, melalui kemitraan. Sehingga sudah ada beberapa pegawai ataupun anggota DPRD di Tegal yang menempuh pendidikan di TMU, termasuk juga para pekerja.

“Saat ini ada 40 tenaga pengajar kami dan akan terus bertambah, seiring dengan bertambahnya jumlah mahasiswa,” ucapnya.

Beasiswa

Sementara itu, salah satu mahasiswa TMU, Alfa Risma mengatakan, ia tertarik masuk TMU karena banyak beasiswa yang ditawarkan. Alfa mengaku sempat terkejut, saat ada program beasiswa untuk influencer serta pengurus OSIS di TMU, dimana program beasiswa seperti itu tidak ada di kampus-kampus lain.

“Terus terang saya kaget, ada beasiswa untuk pengurus OSIS dan influencer, TMU sangat jeli, sebab OSIS merupakan center di sekolah-sekolah,” tutur Alfa yang mendapatkan beasiswa prestasi.

Guru Sekolah Dasar (SD) ini menuturkan, ia sama sekali tidak merasa terbebani dengan kuliah di TMU, karena perkuliahan bisa dilakukan secara daring juga.

Comments are closed.