Metro Jateng
Berita Jawa Tengah

Tiga Penggali Sumur yang Terjebak Gas Beracun, Dievakuasi dalam Kondisi Selamat

METROJATENG. COM, BANYUMAS – Tim SAR Gabungan berhasil menyelamatkan tiga penggali sumur yang di duga menghirup gas beracun dan terjebak di dasar sumur di Desa Gunung Wetan, Kecamatan Jatilawang Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. Ketiganya berhasil dievakuasi dalam kondisi selamat dan langsung dilarikan ke Puskesmas Jatilawang untuk mendapatkan perawatan medis.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Cilacap, Muhamad Abdullah mengatakan, ketiga penggali sumur yang terjebak berhasil di evakuasi oleh warga dengan bergotong royong dalam keadaan selamat. Evakuasi dilakukan dengan menggunakan tali.

“Sudah berhasil dievakuasi dan ketiganya dalam kondisi selamat”, ucapnya, Minggu (17/11/2024).

Kejadian bermula saat salah satu penggali sumur, Karto sedang melakukan penggalian sumur di Desa Gunung Wetan, Kecamatan Jatilawang Kabupaten Banyumas pada hari Minggu pagi. Namun, saat dipanggil dari atas tidak merespon. Kemudian penggali sumur lainnya, Nasam turun untuk melihat kondisi di bawah.

Hal yang sama terjadi, Nasam juga tidak merespon saat dipanggil oleh penggali sumur ketiga, yaitu Kartim. Merasa ada yang tidak beres di bawah, Kartim pun turun ke dasar sumur membantu dua rekannya.

Warga sekitar yang mengetahui kejadian tersebut, kemudian melaporkan ke Damkar Pos Wangon diteruskan ke Basarnas Cilacap.

“Kita mendapatkan informasi dari Damkar Wangon sekitar pukul 08.50 WIB dan langsung memberangkatkan satu regu dari Unit Siaga SAR Banyumas dan satu regu dari Kantor Pencarian dan Pertolongan Cilacap beserta peralatan lengkap untuk menuju ke lokasi kejadian”, kata Abdullah.

Unsur SAR Gabungan Basarnas Kantor Pencarian dan Pertolongan Cilacap, Unit Siaga SAR Banyumas, Polsek Jatilawang, Koramil Jatilawang, Inafis Banyumas, serta Damkar Banyumas turun bersama untuk mengevakuasi ketiga penggali sumur.

Comments are closed.