Masyarakat Antusias Ikuti Jateng Fun Run 7,9 KM
METROJATENG.COM, SALATIGA – Masyarakat Jawa Tengan antusias mengikuti Jateng Fun Run 7,9 Km yang digelar di Kota Salatiga, Minggu (18/8/2024). Kegiatan yang merupakan rangkain peringatan HUT ke-7 Provinsi Jateng ini diikuti lebih dari 2.000 pelari.
Peserta dilepas oleh Pj Gubernur Jateng, Nana Sudjana didampingi Sekda Jateng Sumarno, di halaman kampus Universitas Islam Negeri (UIN) Salatiga. Mereka menempuh jarak sejauh 7,9 kilometer, dengan finish di UIN.
“Rutenya sangat bagus, menyuguhkan pemandangan alam yang sangat indah. Kita melewati persawahan, melewati kampung, dengan cuacanya indah, tanpa polusi, sangat sejuk”, ungkap Nana.
Kegiatan Jateng Fun Run 7,9 Km diadakan dalam rangkaian kegiatan Hari Jadi ke-79 Provinsi Jateng, sekaligus HUT Ke-79 Kemerdekaan RI. Menurut Nana, memang banyak kegiatan yang diadakan dalam kegiatan ini, termasuk beberapa lomba dalam bentuk kegiatan olahraga, kebudayaan, kesenian, sepeda dan puncaknya upacara hingga Jateng Bersholawat.
Untuk event lari kali ini, imbuhnya, sekaligus mendorong sports tourism di provinsi ini. Apalagi, pada 2024 ini Pemprov Jateng menggelar Specta, mengingat seusai masyarakat melewati pandemi Covid-19, mereka membutuhkan olahraga.
“Kita mendampingi dan memfasiliasi. Kita harapkan akan muncul bibit atlet yang bisa ditemukan bisa berprestasi di nasional hingga internasional,” tuturnya.